SEJARAH
Sekolah Tinggi Theologia Injili Arastamar (SETIA) dimulai oleh Pdt. Dr. Matheus Mangentang yang kemudian mendapat dukungan dari beberapa rekan yang juga memiliki beban yang sama – memberitakan pekerjaan Tuhan di Indonesia dengan misi pelayanan kepedesaan dan suku-suku terpencil dimana Kabar Baik belum tersebar. Pada mulanya perkuliahan SETIA dimulai dari Tanjung Priok Jakarta Utara, pada tanggal 11 Mei 1987. Diawali dengan program Diploma sebanyak 48 orang dan disusul Program Strata Satu sebanyak 12 orang. Saat ini SETIA telah berpindah beberapa kali akibat berbagai pergumulan yakni: (1) TanjungPriok; (2) Sunter (3) Gedong Panjang (4) Kampung Pulo.
Di kp. Pulo SETIA sempat mengalami pergumulan berat yaitu terpaksa mengalami penganiayaan dan intimidasi dari masyarakat, sehingga mengakibatkan SETIA keluar dari kampusnya sejak tahun 2008. Setelah itu SETIA berada di beberapa pengungsian: Buperta Cibubur, Transito-Kalimalang dan Kantor ex-walikota Jakarta Barat selama kurang dari 2 tahun. Dari situ lokasi SETIA masih perpindah lagi ke Jl. DaanMogot 15 dan Motega-Kalideres. Sampai akhirny ayayasan mendapatkan tempat permanen di Jl. Daan Mogot KM 18. Seiring perjalan waktu, SETIA terus menjangkau wilayah yang belum terjangkau dan beberapa alumni merintis sekolah-sekolah teologi untuk menjawab kekurangan hamba Tuhan di daerah pelosok-pelosok tanah air. Dampak dari situasi ini, maka sampai tahun 2013 SETIA telah membuka beberapa cabang di Indonesia.
VISI
Menjadi institusi pendidikan Teologi yang unggul untuk melahirkan pemimpin gereja dan pendidik profesional yang berkontribusi bagi pengembangan pelayanan pedesaan
MISI
- Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran Teologi dan Pendidikan Agman Kristen bagi pegembangan pelayanan pedesaan.
- Melaksanakan riset dalam bidang Teologi dan Pendidikan Agama Kristen yang inovatif dan kreatif dalam meningkatkan pelayanan pedesaan.
- Melakukan pengabdian kepada masyarakat bagi peningkatan pelayanan pedesaan.
FALSAFAH PENDIDIKAN
Filsafat pendidikan dan pembinaan di sekolah Tinggi Theologi Injili Arastamar ( SETIA ) mengacu kepada arti dari mana “ Aras” dan “ Tamar ( Korma )”, tercantum dalam Maazmur 92 : 13-16 dan nama “ Setia” pada wahyu 2: 10b.
1. Aras
Pohon aras sangat terkenal dan sangat dikenal di palestina sebagai pohon yang kuat. Karena kuatnya maka dipakai sebagai bahan bagi bangunan rumah dan kapal. Pohon ini juga rindang dan tinggi, karena itu banyak burung-bunrung diudara bersarang dan tinggal, juga banyak binatangdatang berteduh. Oleh karena itu pohon aras dipakai sebagai bahan utama/ bahan baku membanguan Bait Allah (Rumah Tuhan- Tiang Bait Allah). Ada sejenis pohon aras yang kulitnya harum, karena itu digunakan sebagai bahan dupa persembahan ukupan di bait Allah. Diharapkan setiap mahasiswa, alumni, staf dan dosen SETIA menjadi tiang-tiang penopang dan pembangnan Gereja gereja Tuhan di Indonesia dengan berdiri kokoh, kuat, dan missioner. Gembala-gembala dan penginjil-penginjil yang disenagi orang banyak karena menemukan di dalam orang ini kelegaan, kenyamanan yang sejati.
2. Tamar/Korma
Pohon ini mempunyai keunikan yang terletak pada batang dan akarnya. Keunukan batang dan akarnya itulah, maka pohon Tamar/Korma memiliki ciri khasnya tersendiri. Batang Tamar/Korma selalu berair. Karena itu ia tahan terhadap panas terik matahari. Akarnya selalu merambat kesegala arah. Sehingga ia tahan terhadap badai angin kencang dan topan melanda. Dari ciri khasnya inilah ,maka satu-satunya tumbuh yang bertahan hidup ditengah gurun pasir hanya “Pohon Korma”. Pohon lain mati, pohon korma tetap hidup. Akarnya yang selalu merambat kebawah,kesamping dan tak akan berhenti sebelum mendapatkan air. Ciri khas pohon tamar/korma yang agung ialah ia selalu menyimpan air ditengah akarnya dan ditengah batangnya. Karena itu para kaum musafir di padang gurun senantiasa merindukan/mendambakan pohon tamar/korma karena dimana ada korma disana ada air atau kehidupan. Tujuh puluh pohon tamar/korma dan dua belas mata air dimana menghidupkan kurang lebih tiga juta orang Israel yang keluar dari mesir dibawah pimpinan Tuhan. Di sinilah letak kekuatan, kelebihan, keunikan, keindahan dari pohon Tamar/korma dibandingkan pohon-pohon lain.
3. SETIA
Perintah Tuhan Yesus kepada Jemaat smirna ditengah perjuangan dan cobaan yang berat.” Hendaklah engkau setia sampai mati, dan Aku (YESUS) akan mengarunikan mahkota kehidupan” (Wahyu 2: 10b). Dari pemahaman arti nama tersebut diharapkan kepada setiap mahasiswa SETIA yang dididik dan dibina akan menjadi : disenagai orang banyak karena menemukan di dalam orang ini kelegaan, kenyamanan, dan keamanan yang sejati.
i. Hamba Tuhan yang kokoh dan kuat dalam prngajaran Rasuli (Alkitab) serta teguh berpengan padaa doktrin-doktrin injil sepanjang masa.
ii. Hamba Tuhan yang cakap dan handal merintis gereja baru (sebagai hasil PI), mendewasakanya dalam pengajaran yang sehat sehingga menjadi gereja yang kuat/kokoh dalam pengajaran Alkitabiah dan menjadi Gereja yang missioner.
iii. Hamba Tuha yang senantiasa mencari bimbingan Tuhan melalui studi sistematis Alkitab dab terus menerus akan hidup dalam hubungan yang harmonis dan intim dengan Roh Kudus.
iv. Hamba Tuha yang mempunyai integrasi diri sebagai hamba Tuhan di mana ia memiliki kesetiaan dan ketabahan dalam pelayanan, tegas, jujur, rajin, dan tekun serta sabar dalam melayani sesamanya tanpa pamrih seumur hidupnya.
v. Hamba Tuhan yang elok dalam moral dan kesopanan serta mempunyai etika yang tinggi, sehingga dimanapun ia berada ia selalu menyenangkan orang, karena itu ia senantiasa diperlukan dan dibutuhkan. Seluruh hamba Tuhan yang dihasilkan SETIA dapat berguna bagi pembangunan Tubuh Kristus (gereja) dan perluasan pekerjaan-Nya di Indonesia, sehingga menjadi berkat bagi banyak orang dan membawa keharuman untuk kemuliaan nama Tuha Yesus Kristus (Rm.12:12; Mat. 28:19-20).
YAYASAN
Sejak tahun 1994, SETIA berada di bawah naungan Yayasan Bina Setia Indonesia (YBSI) yang didirikan oleh, Dr. Matheus Mangentang. Pada tanggal 18 Maret 2014, berdasarkan musyawarah mufakat YBSI dibubarkan melalui pemungutan suara (voting) oleh para pembina. Tanggal 7 April 2014, sesuai arahan dari Pembina YBSI (DL) melalui Tim Likuidasi, memberikan mandat kepada Dr. Matheus Mangentang untuk mendirikan ‘Yayasan Baru’ untuk menaungi sekolah-sekolah tinggi SETIA yang dulu berada di bawah naungan YBSI.
Berdasarkan mandat tersebut, Dr. Matheus Mangentang dengan beberapa Pemina yang dulu di YBSI sepakat membentuk yayasan baru yakni Yayasan Setia Arastamar Bagi Bapa Sorgawi (SABAS) pada tanggal 26 Mei 2014, No 56, dengan Notaris Edward Suharjo Wiryomartani, S.H.,M.Ken, beralamat di Jl. Kopi, No. 15, Jakarta Barat 11230, sebagai pengganti YBSI (DL) yang sudah dilikuidasi.
YASABAS sudah terdaftar pada Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dengan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Nomor AHU-02160.50.10.2014, tanggal 4 Juni 2014. Dengan demikian, seluruh sekolah-sekolah Tinggi yang dulu berada di bawah YBSI (DL), sekarang sah berada di bawah naungan Yayasan SABAS.
PENGAKUAN IMAN
Kami percaya kepada Allah satu-satunya Allah yang hidup dan benar, yang kekal dan yang kebenaranya bergantung pada dirinya sendiri, yang melampaui dan mendahului semua ciptaan, yang dalam kekekalalanNya ada didalam tiga pribadi: Bapa, putra, dan Roh Kudus, yaitu Allah yang Esa, yang menciptakan alam semesta dari ketiadaan oleh FirmaNya yang berkuasa, yang menopang dan memerintah segala sesuatu yang telah diciptakanNya serta menggenapi ketetapan-ketetapanNya yang kekal.
ALKITAB
- Kami percaya bahwa Alkitab perjanjian lama dan perjanjian Baru adalah pernyataan Allah yang sempurna yang diilhamkan oleh Roh Kudus kepada para penulisanya dan kearah itu adalah benar tanpa salah dalam naskah aslinya. Alkitab menyatakan di dalamnya kesaksiian Roh Kudus, dan merupakan wibawa tungal dan mutlak bagi iman dan kehidupan, baik untukperseorangan, gereja maupun masyarakat. Kami percaya bahwa Alkitab tidak bersalah dalam segala hal yang diajarkanya,termasuk hal-hal yang menyangkut sejarah dan ilmu.
MANUSIA
- Kami percaya bahwa manusia telah diciptakan secara unik menurut rupa Allah, diciptakan dengan kekudusan, keadilan dan pengenalah sejati ; Dia diperinthkan satunya juruselamat manusia: yang telah dikandung dari Roh Kudus, lahir dari ankak darah maria, hidup tanpa dosa, disalibkan,mati dan bangkit dari kematian, naik ke sorga, duduk di sebelah kanan Allah Bapa untuk bersyafaat bagi umatNya sebagai umat besar yang berhasil dan penuh pengertian, bahwa dia akan kembali dalam tubuh kemulianya secara kasat mata dan tiba-tiba untuk menghakimi orang yang hidup dan yang mati.
ROH KUDUS
- Kami percaya kepada Roh Kudus , pribadi Ketiga Allah triungal , Pengilhaman ilahi Alkitab yang mengnsafkan manusia akan dosa merekamelalui FirmanNya. Kristus untuk keselamatan; Dia memperlengkapi orang beriman dengan kuasa untukmenaati hukum-hukum Allah ; Dia mengaruniakan kepda gereja Yesus Kristus karunia-karunia untuk pelayanan orang-orang kudus ; Dia bersyafaat bagi orang beriman dengan keluh kesah yang takterucapkan untuk sampai hari pemulaah umat Allah.
GEREJA DAN MISI
- Kami percaya akansatu gereja yang kudus dan Am,yang terdiri dari seluruh umat pilihan Allah dari segala Zaman dan yang sebagainya